Tasyakuran Dua Tokoh NU Gelar Pahlawan Nasional, M. Muhri Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama Dasuk

Avatar photo

- Redaksi

Minggu, 16 November 2025 - 18:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, Jatimkita.id – Momentum tasyakuran atas penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional kepada KH. Moh. Kholil Bangkalan dan KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) menjadi ajang silaturahmi hangat antara anggota DPRD Sumenep dari Fraksi PKB, M. Muhri, dengan para tokoh agama serta sejumlah warga Kecamatan Dasuk.

Acara yang berlangsung khidmat tersebut mencerminkan rasa syukur sekaligus penghormatan mendalam kepada dua tokoh besar Nahdlatul Ulama yang kiprahnya diakui negara.

Kegiatan tersebut berlangsung di Langgar Al-Ihsan, K. Syamsul Arifin, Kerta Timur, Dasuk, Sumenep, Minggu, (16/11/2025) siang.

Baca Juga :  Momentum Hari Jadi Sumenep ke-756, Ketua Komisi III: Refleksi dan Motivasi Untuk Memperkuat Pembangunan Daerah 

Dalam sambutannya, M. Muhri, anggota DPRD Sumenep dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa mengucapkan rasa syukur dan penghormatan mendalam atas pengakuan negara terhadap jasa kedua tokoh tersebut.

Menurutnya, KH. Kholil Bangkalan dan Gus Dur adalah figur yang pengaruhnya melampaui batas komunitas, bahkan memberi warna penting bagi perjalanan bangsa.

“Penganugerahan ini bukan sekadar gelar, tapi penghargaan atas perjuangan panjang dan teladan mulia yang mereka tinggalkan. Tugas kita adalah menjaga dan meneruskan nilai-nilai itu,” ujarnya.

Baca Juga :  Mahasiswa Nilai Pilkada Tidak Langsung Berpotensi Pangkas Hak Politik Rakyat

Ia mengatakan, adanya penganugerahan ini sebagai motivasi kita dalam melanjutkan jejak kebaikan dua tokoh tersebut.

“Ini bukan sekadar penghargaan negara kepada dua sosok besar, tetapi juga pengingat bagi kita untuk meneruskan perjuangan moral, keilmuan, dan kemanusiaan yang mereka wariskan,” ujar Muhri dalam sambutannya.

Politisi dari partai besutan Gus Dur ini menyampaikan apresiasi kepada seluruh warga yang hadir. Ia berharap silaturahim seperti ini terus memperkuat kebersamaan di tengah masyarakat.

Berita Terkait

Mahasiswa Nilai Pilkada Tidak Langsung Berpotensi Pangkas Hak Politik Rakyat
Momentum Hari Jadi Sumenep ke-756, Ketua Komisi III: Refleksi dan Motivasi Untuk Memperkuat Pembangunan Daerah 

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 23:44 WIB

Mahasiswa Nilai Pilkada Tidak Langsung Berpotensi Pangkas Hak Politik Rakyat

Minggu, 16 November 2025 - 18:54 WIB

Tasyakuran Dua Tokoh NU Gelar Pahlawan Nasional, M. Muhri Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama Dasuk

Jumat, 31 Oktober 2025 - 15:51 WIB

Momentum Hari Jadi Sumenep ke-756, Ketua Komisi III: Refleksi dan Motivasi Untuk Memperkuat Pembangunan Daerah 

Berita Terbaru

Hukum

Proyek Siluman Kembali Gentayangan di Desa Meddelan

Minggu, 25 Jan 2026 - 14:43 WIB