Momentum Hari Jadi Sumenep ke-756, Ketua Komisi III: Refleksi dan Motivasi Untuk Memperkuat Pembangunan Daerah 

Avatar photo

- Redaksi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 15:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, Jatimkita.id – Momentun Hari Jadi Kabupaten Sumenep ke-756, Komisi III DPRD Kabupaten Sumenep menyampaikan refleksi dan harapan agar momen bersejarah ini menjadi bahan motivasi untuk memperkuat pembangunan daerah, terutama dalam sektor infrastruktur, pendidikan, ekonomi kerakyatan, dan tata kelola pelayanan publik.

Ketua Komisi III DPRD Sumenep, M. Muhri, menegaskan bahwa peringatan hari jadi bukan sekadar seremonial, namun menjadi kesempatan bagi seluruh elemen masyarakat dan pemerintah daerah untuk meninjau capaian pembangunan serta memperbaiki kekurangan yang masih ada.

Baca Juga :  Pengakuan Plin-plan Kepala SPPG Jambu Soal Sertifikat, Dapur MBG Terancam Langgar Aturan

“Hari Jadi Sumenep ke-756 ini adalah momentum penting untuk merefleksikan perjalanan panjang kabupaten kita. Pembangunan harus lebih berorientasi pada pemerataan dan kesejahteraan masyarakat. Komisi III berkomitmen mengawal pembangunan infrastruktur, terutama di wilayah perencanaan pemerintah daerah ,” kata Ketua Komisi III DPRD Sumenep, Jumat (31/11/2025).

Politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mengatakan, Komisi III juga menyoroti pentingnya sinergi antara DPRD dan Pemerintah Daerah dalam melanjutkan program strategis, khususnya peningkatan akses jalan, air bersih, pendidikan, serta penguatan ekonomi lokal berbasis potensi daerah.

Baca Juga :  Diduga Menyalahi Aturan, Aktivis Desak BGN Tindak Tegas SPPG Saronggi Sesuai Aturan 

“Kami berharap semangat Hari Jadi ini menjadi pengingat bahwa tanggung jawab kita adalah memastikan setiap kebijakan berdampak langsung bagi rakyat. Pembangunan jangan hanya terfokus di kota, tapi juga menjangkau masyarakat di pelosok,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Komisi III mengajak seluruh masyarakat Sumenep untuk menjaga persatuan dan kebersamaan dalam membangun daerah. Nilai sejarah dan budaya yang diwariskan oleh para pendahulu diharapkan terus menjadi inspirasi dalam melangkah menuju Sumenep yang maju, berdaya saing, dan berkeadilan.

Penulis : Dyt

Editor : Mufti che

Berita Terkait

Mahasiswa Nilai Pilkada Tidak Langsung Berpotensi Pangkas Hak Politik Rakyat
Tasyakuran Dua Tokoh NU Gelar Pahlawan Nasional, M. Muhri Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama Dasuk

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 23:44 WIB

Mahasiswa Nilai Pilkada Tidak Langsung Berpotensi Pangkas Hak Politik Rakyat

Minggu, 16 November 2025 - 18:54 WIB

Tasyakuran Dua Tokoh NU Gelar Pahlawan Nasional, M. Muhri Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama Dasuk

Jumat, 31 Oktober 2025 - 15:51 WIB

Momentum Hari Jadi Sumenep ke-756, Ketua Komisi III: Refleksi dan Motivasi Untuk Memperkuat Pembangunan Daerah 

Berita Terbaru

Hukum

Proyek Siluman Kembali Gentayangan di Desa Meddelan

Minggu, 25 Jan 2026 - 14:43 WIB